Senin, 17 Desember 2012

Jokowi Akui Feeder Busway Tidak Tertata


Sindonews.com - Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo mengakui, masih perlu perbaikan dalam memberikan pelayanan publik khususnya Bus Transjakarta. Salah satu yang perlu dibenahi, beberapa feeder busway yang tidak berjalan.  
Feeder busway sendiri nantinya harus terkoneksi dengan angkutan umum lain, seperti metromini dan kopaja. Namun, semua itu masih perlu dikalkulasi kembali.

"Ya semuanya nanti harus terkoneksi antara kereta dengan busway, feederny, metromini, kopaja dan mikrolet. Nanti terkoneksi lagi dengan ojeg. Itu harus dikalkulasi," kata Jokowi di Hotel Ritz Carlton, Jakarta, Kamis (13/12/2012).

Di sisi lain, mengenai 15 feeder busway yang tidak berjalan, Jokowi mengatakan memang harus ada sebuah tata ruang dan juga pembenahan yang banyak terkait angkutan-angkutan umum tersebut.

"Ya sudah saya sampaikan memang harus ada sebuah tata ruang. Metromini harus ditata trayeknya, feeder-feeder yang ada harus terkoneksi. Memang ini pembenahannya masih banyak sekali. Perbaikannya masih perlu waktu," tukas Jokowi. 

Sumber : http://metro.sindonews.com/read/2012/12/13/31/697191/jokowi-akui-feeder-busway-tidak-tertata

Tidak ada komentar:

Posting Komentar