Rabu, 26 Desember 2012

Ini Lokasi Parkir Car Free Night 31 Desember 2012


Muhammad Taufiqqurahman - detikNews

Jakarta - Pemerintah Provinsi DKI Jakarta akan menggelar car free night saat malam tahun baru di sepanjang bundaran Senayan hingga kawasan Silang Monas. Berikut lokasi parkir kendaraan bagi warga yang ingin menikmati malam pergantian tahun pada 31 Desember 2012.

Dalam rilis Ditlantas Polda Metro Jaya, Selasa (25/12/2012), masyarakat dapat memarkirkan kendaraannya di:

1. Lapangan IRTI di seberang Balaikota DKI Jakarta, Jl Medan Merdeka Selatan.
2. Parkir Timur Senayan.
3. Gelora Bung Karno.
4. Masjid Istiqal.
5. Lapangan Banteng, Jl Lapangan Banteng.

Selain itu, car free night juga diharapkan mampu menekan angka kemacetan dan angka kecelakaan, khususnya pada malam tahun baru.

"Car free night banyak manfaatnya, tidak cuma menghilangkan budaya konvoi dan menekan angka kecelakaan lalu lintas tapi juga masyarakat bisa menikmati pesta pergantian tahun tanpa asap kendaraan," ujar Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Pol Chryshnanda.

Dengan car free night ini, lanjut Chryshnanda, masyarakat dapat menikmati tahun baru yang bebas kendaraan dan bebas asap kendaraan.

Penutupan arus lalu lintas di sekitar lokasi akan dilakukan pada tanggal 31 Desember 2012 mulai pukul 21.00 WIB.

Puncak perayaan malam tahun baru 2013 ini akan dimeriahkan dengan sejumlah atraksi hiburan kesenian daerah. Pemda DKI Jakarta rencananya menyiapkan 16 panggung hiburan.

Sumber:http://news.detik.com/read/2012/12/25/092616/2126198/10/ini-lokasi-parkir-car-free-night-31-desember?9911012

Tidak ada komentar:

Posting Komentar